-->

Soal Ulangan UTS IPS Semester 1 Kelas 4 SD TERBARU Plus Kunci Jawaban

 Mata Pelajaran IPS terbaru untuk Sekolah Dasar dan Madrasah Ibtidaiyah Kelas  Soal Ulangan UTS IPS Semester 1 Kelas 4 SD TERBARU Plus Kunci Jawaban
Soal Ulangan Tengah Semester 1 (ganjil) Mata Pelajaran IPS terbaru untuk Sekolah Dasar dan Madrasah Ibtidaiyah Kelas 4 sesuai kisi-kisi dan kurikulum terbaru. Soal Ujian UTS IPS Kelas 4 SD/MI ini bertujuan sebagai bahan pembelajaran siswa-siswi yang akan menghadapi ulangan agar bisa menjawab semua pertanyaan-pertanyaan yang muncul nantinya.

Sumber soal ulangan latihan Ilmu pengetahuan sosial ini telah disesuaikan dengan kisi-kisi serta mengacu pada Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) atau Kurikulum 2006 dan 2013 serta Buku Paket tahun ajaran terbaru yang digunakan pada setiap satuan pendidikan tingkat sekolah dasar.

Soal Ulangan IPS Kelas 4 SD Semester 1

Dibawah ini adalah materi soal ulangan UTS mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial IPS Kelas 4 SD Semester 1 (ganjil) dengan jumlah 35 materi soal yang bisa dijadikan acuan untuk belajar kalian.

  1. Barat Laut adalah arah mata angin diantara barat dan utara.
  2. Beberapa contoh tempat umum yang ada dilingkungan desa adalah puskesmas, mesjid, lapangan dan taman bermain untuk olahraga.
  3. Cara memelihara lingkungan antara lain mengolah tanah dengan benar, tidak membuang sampah sembarangan, penanaman kembali hutan yang gundul (reboisasi), membersihkan saluran air, jangan membuang limbah ke sungai dan meminimalisir penggunaan bahan bakar (hemat energi).
  4. Contoh kenampakan lingkungan alam adalah gunung, sungai, laut, air terjun, hutan.
  5. Contoh lingkungan buatan manusia adalah kebun, bendungan, kebun binatang, taman dan sawah.
  6. Contoh lingkungan yang termasuk lingkungan buatan adalah seperti sawah dan taman. 
  7. Danau Maninjau terletak di sebelah utara Kota Padang Provinsi Sumatera Barat.
  8. Danau merupakan ketampakan alam buatan manusia contohnya waduk, bendungan (danau yang dibuat khusus untuk menampung air).
  9. Delta adalah suatu aliran air yang mengalir dari hulu sampai hilir.
  10. Gunung merupakan lingkungan alam yang mempunyai bentuk lebih tinggi dan menjulang daripada lingkungan sekitarnya. 

Soal Ulangan Ilmu Pengetahuan Sosial


Apakah kalian sudah menghafal 10 materi soal ulangan diatas ? agar lebih makyus lagi kalian lanjutkan dengan 10 soal ulangan berikutnya.
  1. Hutan Produksi adalah sebuah hutan yang menghasilkan kayu, getah damar, rotan dll.
  2. Jenis hasil perkebunan seperti teh dan kopi pada umumnya banyak ditemukan di daerah dataran tinggi.
  3. Jenis lingkungan yang sudah ada tercipta sendirinya tanpa dibuat oleh manusia dinamakan lingkungan alam.
  4. Jenis ruangan yang ada di rumah adalah seperti ruang makan, tidur, keluarga, dapur dan kamar mandi. 
  5. Kantin merupakan nama tempat untuk membeli makanan dan minuman yang berada di sekolah maupun lingkungan pemerintah.
  6. Kenampakan lingkungan alami / alam merupakan ciptaan Tuhan.
  7. Koperasi Sekolah merupakan tempat untuk menyediakan kebutuhan sekolah dan siswa.
  8. Mata Angin memiki fungsi untuk menentukan arah.
  9. Nama tambang di Sumatera Selatan yangmenghasilkan Batu Bara adalah Bukit Asam.
  10. Nama-nama ruangan yang biasa ada disekolah adalah Perpustakaan, Ruang Guru, Tata Usaha (TU), Mushola, Koperasi, Kantin, Toilet, Laboratorium dan Unik Kesehatan Sekolah (UKS).
  11. Pekerja seperti petani memanfaatkan sawah untuk menanam palawija. 
  12. Pengertian danau adalah suatu genangan/tempat penampungan air yang dikelilingi daratan.
  13. Pengertian hutan homogen adalah hutan yang memiliki satu jenis pohon utama seperti hutan cemara, hutan jati dan hutan pinus.
  14. Pengertian lingkungan buatan adalah sebuah lingkungan yang dibuat oleh manusia.
  15. Pengertian Peta adalah sebuah gambar permukaan bumi dalam bentuk datar dengan skala tertentu.

Soal UTS IPS Kelas 4 Semester Ganjil

Agar kalian bisa menjawab soal-soal ulangan IPS dengan benar, tidak ada salahnya jika kalian melanjutkan pada soal-soal lainnya berikut ini.
  1. Pengertian selat adalah laut yang sempit dan diapit oleh 2 pulau.
  2. Pengertian sumber daya alam adalah merupakan sumber daya yang dapat dimanfaatkan dan digunakan untuk memenuhi kebutuhan manusia. Contohnya batu bara, minyak mentah dll
  3. Penghasil sumber daya mineral seperti Emas di Indonesia adalah Irian Jaya, Bengkulu.
  4. Puncak adalah nama suatu tempat tertinggi pada sebuah Gunung.
  5. Salah satu penyebab terjadinya banjir adalah membuang sampah secara sembarangan.
  6. Segala bentuk sesuatu yang ada di lingkungan sekitar dinamakan adalah lingkungan.
  7. Sekumpulan bukit disebut perbukitan.
  8. Selain padi (beras),  Sagu merupakan kategori makanan pokok dan banyak di konsumsi khususnya di Pulau Papua.
  9. Semenanjung adalah tanjung yang berukuran sangat panjang.
  10. Sunami adalah sebutan untuk gempa yang terjadi didalam laut dan menyebabkan air laut menjadi naik (bergolak).    

Ikuti terus blog Zona Soal ini agar kalian mendapatkan rangkuman materi pelajaran dan kumpulan contoh soal-soal latihan ujian seperti soal Ulangan Tengah Semester (UTS), soal Ulangan Akhir Semester (UAS), soal  Ulangan Kenaikan Kelas (UKK), Ulangan Bersama atau Ujian Nasional UN untuk SD, MI, SMP, SMA, SMK maupun MTs yang telah disesuaikan dengan kisi-kisi tahun ajaran terbaru.

Demikian contoh latihan soal ulangan UTS Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) Semester 1 (ganjil) untuk Sekolah Dasar kelas 4 dan MI. Semoga bermanfaat, selamat belajar dan SUKSES. 
LihatTutupKomentar